Rabu, 30 Maret 2011

Mitos Premi Tidak Hangus


"Asuransi Yang digabungkan dengan Investasi seperti Unit Linked merupakan ide bagus karena Premi yang kita setorkan sama sekali tidak hangus,artinya kita bisa mendapatkan kembali dana yang kita bayarkan secara utuh.”

Pengertian di atas seringkali terdengar ketika ada penawaran mengenai Investasi sekaligus berasuransi,premi yang dibayarkan pada program itu akan ada pengembalian nilai tunai sehingga seolah-olah premi yang dibayarkan tidak hangus.

Sudah diketahui bahwa Pembayaran premi untuk jenis asuransi Saving baik itu endowment ataupun unitlinked serta whole life, terbagi menjadi 2 porsi yaitu untuk Asuransi dan Investasi .Pada porsi Asuransi jelas premi pasti akan tidak akan kembali lagi sedangkan sisanya yang untuk investasi inilah yang akan berkembang.Nah Dana investasi inilah yang tidak hangus sedangkan pembayaran untuk asuransi sudah pasti hangus , tetapi tidak terlalu terasa oleh nasabah karena ada pendapatan dari porsi investasi.

Porsi pembayaran premi sudah pasti akan digunakan oleh perusahaan asuransi untuk membayarkan klaim,overhead operasional seperti karyawan perusahaan asuransi,serta tentunya untuk asuransi konvensional akan ditambahkan margin keuntungan perusahaan.Jadi,sudah pasti premi asuransi itu akan hangus.

Kesimpulannya jika kita Ingin berasuransi maka sudah dipastikan dana kita akan hangus, di semua jenis asuransi jiwa baik itu di termlife,unitlinked,endowment ataupun whole life,bahkan dalam asuransi syariah pembayaran premi ini dikenal dengan nama tabarru,yang bisa diartikan sedekah,untuk tolong menolong dalam mengahadi musibah,sehingga tidak mungkin dikembalikan kepada pesertanya.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar